15 Universitas Terbaik di NTB Nusa Tenggara Barat 2024

Gunawan

Universitas Terbaik di NTB
Universitas Mataram, Source Image: Suara NTB

Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) memiliki deretan universitas terbaik untuk berbagai jurusan. Selain perguruan tinggi negeri, provinsi tersebut juga memiliki beberapa kampus swasta berkualitas.

Universitas negeri terbaik di NTB untuk berbagai jurusan antara lain Universitas Mataram dan Universitas Islam Negeri Mataram. Sedangkan kampus swasta lebih banyak meliputi Universitas Hamzanwadi, Universitas Muhammadiyah Mataram hingga Universitas Gunung Rinjani.

Apabila tertarik dari beberapa universitas terbaik tersebut, ada baiknya calon mahasiswa mengetahui latar belakang, fakultas maupun biaya pendidikannya. Agar nantinya, bisa menentukan kampus sesuai bidang dan kemampuan kalian.

Di antara universitas terbaik di NTB, memiliki keunggulan masing-masing di bidang atau program studi. Agar lebih jelas mengenai latar belakang, jurusan maupun besaran biaya pendidikan di kampus tersebut, simak pembahasan Nesaeleraning di bawah ini.

Rekomendasi Universitas Terbaik di NTB

Beberapa lembaga pemeringkatan universitas dunia, kini kembali mengukur popularitas kampus di Indonesia tak terkecuali Provinsi Nusa Tenggara Barat. Dari hasil tersebut muncul deretan perguruan tinggi yang dapat dipilih oleh calon mahasiswa.

Peringkat universitas terbaik di NTB dinilai berdasarkan beberapa indikator meliputi riset, proses pengajaran, kemampuan kerja, fasilitas hingga inovasi. Dengan adanya indikator tersebut, bisa kalian jadikan acuan sebagai bentuk penilaian suatu kampus.

Apabila kalian tertarik melanjutkan pendidikan tinggi di beberapa kampus Nusa Tenggara Barat. Berikut adalah rekomendasi universitas terbaik berbagai jurusan di wilayah NTB.

1. Universitas Mataram

Universitas Mataram
Source Image: Wikipedia

Rekomendasi pertama perguruan tinggi terbaik di NTB adalah Universitas Mataram, beralamat di Jalan Pendidikan Nomor 36 Mataram. Kampus negeri ini menawarkan beberapa fakultas S1 seperti ekonomi, teknik, pertanian, hukum, peternakan, keguruan, MIPA, perikanan hingga fisip.

Adapun beberapa program pascasarjana di Universitas Mataram antara lain manajemen, pengelolaan sumber daya lahan kering, peternakan, sains hingga doktor ilmu hukum. Dari banyaknya jurusan membuat biaya pendidikan di kampus ini cukup bervariasi.

Biaya kuliah di Universitas Mataram berkisar antara Rp5.000.000 hingga Rp500.000.000. Anggaran tersebut sudah termasuk biaya pendaftaran, perlengkapan, SPP, pengembangan dan lain sebagainya.

Adapun beberapa program yang siap membiayai kuliah kalian sampai lulus di universitas ini. Di antaranya beasiswa Dikti, Bidikmisi, Yayasan Supersemar, Djarum Beasiswa Plus, Pertamina Sobat Bumi serta Bank Indonesia.

2. Universitas Hamzanwadi

Universitas Hamzanwadi
Source Image: Hamzanwadi

Universitas Hamzanwadi menjadi salah satu perguruan tinggi swasta yang masuk dalam peringkat terbaik di NTB. Kampus ini berlokasi di Jalan, Cut Nyak Dien No. 85, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Sebagai kampus swasta Universitas Hamzanwadi menawarkan berbagai program studi yang didukung pengajar berkualitas. Fakultasnya mencakup teknik, matematika, MIPA, bahasa, sastra, humaniora, kesehatan, keguruan hingga pendidikan profesi guru.

Biaya kuliah di Universitas Hamzanwadi berbeda-beda tergantung jurusan serta jenjang yang dipilih. Namun, sebagai gambaran biayanya berkisar antara Rp24.000.000 hingga Rp61.000.000 per tahun.

3. Universitas Muhammadiyah Mataram

Universitas Muhammadiyah Mataram 1
Source Image: SBMPTMu

Universitas Muhammadiyah Mataram menjadi salah satu perguruan tinggi termuda dan terbaik di NTB. Fakultas atau program studi yang tersedia di kampus ini antara lain keguruan, ilmu sosial, politik, pertanian, kesehatan, hukum, teknik serta agama Islam.

Biaya kuliah di Universitas Muhammadiyah Mataram berkisar antara Rp15.000.000 hingga Rp35.000.000. Anggarannya sudah termasuk pendaftaran, pengembangan, iuran, perlengkapan dan lain sebagainya.

Adapun beberapa beasiswa di Universitas Muhammadiyah Mataram yang dapat diajukan oleh siswa berbakat. Meliputi beasiswa PUTM, K M 3, Pembda, Bidikmisi, Baznan, PPA, Protelindo Scholarship serta UKT.

4. Universitas Islam Negeri Mataram

Universitas Islam Negeri Mataram
Source Image: UINMataram

Universitas Islam Negeri Mataram merupakan universitas negeri terbaik yang berlokasi di kota Mataram, NTB. Kampus ini menawarkan berbagai fakultas di antaranya tabiyah, syariah, ekonomi & bisnis islam, dakwah, ilmu komunikasi dan studi agama.

Biaya kuliah Universitas Islam Negeri Mataram berkisar antara Rp17.000.000 sampai Rp25.000.000. Jumlah anggarannya berbeda-beda tergantung jurusan maupun program gelar yang dipilih.

Adapun berbagai program bantuan keuangan yang dapat diajukan oleh siswa berprestasi. Program beasiswa Universitas Islam Negeri Mataram di antaranya KIP Kuliah, Thafidz, Prestasi, Bank Indonesia serta Baznaz.

5. Universitas Gunung Rinjani

Universitas Gunung Rinjani
Source Image: Google Maps

Universitas Gunung Rinjani merupakan kampus swasta terbaik di NTB, berlokasi di Selong, Lombok Timur, Indonesia. Jurusan yang ditawarkan perguruan tinggi ini meliputi pendidikan bahasa Inggris, pemanfaatan sumber daya perikanan, akuntansi, hukum., agribisnis hingga teknik sipil.

Kisaran biaya kuliah di Universitas Gunung Rinjani mulai dari Rp18.000.000 hingga Rp25.000.000. Biaya tersebut sudah termasuk awal masuk, pengembangan, SPP, perlengkapan dan lain sebagainya.

Universitas Gunung Rinjani juga menawarkan beberapa program keuangan bagi siswa prestasi serta kurang mampu. Beasiswa kampus ini di antaranya KIP kuliah serta BRILian Scholarship.

6. Universitas Teknologi Sumbawa

Universitas Teknologi Sumbawa 1
Source Image: UTS

Universitas Teknologi Sumbawa merupakan sekolah tinggi pertama dan kini masuk dalam peringkat terbaik di NTB. Walaupun swasta tetapi kampus ini memiliki beberapa program studi berkualitas meliputi teknik metalurgi, mesin, informatika serta teknobiologi.

Biaya kuliah di Universitas Teknologi Sumbawa berkisar kurang lebih Rp17.500.000 hingga Rp23.000.000. Biayanya, sudah termasuk pendaftaran awal, pengembangan, sks dan lain-lain.

7. Universitas Nahdlatul Ulama NTB

Universitas Nahdlatul Ulama NTB
Source Image: Google Maps

Universitas Nahdlatul Ulama NTB merupakan kampus keagamaan Islam swasta binaan Nahdlatul Ulama. Perguruan ini tercatat dalam peringkat terbaik memiliki berbagai jurusan berkualitas seperti kesehatan, pendidikan, teknik serta ekonomi.

Biaya kuliah di Universitas Nahdlatul Ulama NTB mulai dari kisaran Rp18.000.000 hingga Rp35.000.000. Biaya tersebut mencakup SPP, BPP, gedung, PKL, KKN, PLP dan lain sebagainya.

Universitas Nahdlatul Ulama NTB juga menawarkan beberapa program keuangan siswa berprestasi. Beasiswa kampus ini meliputi KIP dan UNU NTB, di mana mahasiswa akan menerima bantuan sebesar Rp4.200.000 setiap semester.

8. Universitas Nahdlatul Wathan

Universitas Nahdlatul Wathan
Source Image: Unwmataram

Universitas Nahdlatul Wathan atau biasa disebut UNW menjadi salah satu perguruan terbaik di NTB. Karena memiliki program studi dan jurusan berkualitas mulai dari D3, S1 sampai pascasarjana.

Jurusan Universitas Nahdlatul Wathan meliputi pendidikan ekonomi, matematika, bahasa Inggris, Indonesia, biologi, hukum, peternakan, sastra, agama Islam hingga agroteknologi. Sedangkan untuk program sekolah pascasarjana saat ini baru ada manajemen inovasi.

Biaya kuliah di Universitas Nahdlatul Wathan berkisar antara Rp6.500.000 sampai Rp15.000.000. Biaya sudah termasuk anggaran pendaftaran awal masuk, pengembangan dan lain-lain.

9. Universitas Islam Al-Azhar Mataram

Universitas Islam Al Azhar Mataram
Source Image: Unizar

Universitas Islam Al-Azhar Mataram merupakan perguruan tinggi swasta terbaik di NTB. Universitas tersebut unggul di bidang ilmu agama Islam, namun ada pula fakultas lainnya seperti kedokteran, teknik, MIPA, pertanian, ekonomi serta hukum.

Kisaran biaya kuliah di Universitas Islam Al-Azhar Mataram Rp5.000.000 sampai Rp12.000.000. Anggaran sudah termasuk formulir pendaftaran, BPP, BOP, SKS, perlengkapan dan lain sebagainya.

Selain itu, Universitas Islam Al-Azhar Mataram juga menawarkan beberapa pilihan program beasiswa. Sebagai calon mahasiswa dapat mengajukan beasiswa meliputi Program Indonesia Pintar serta Yayasan Pesantren Luhur Al-Azhar.

10. Universitas Mahasaraswati Mataram

Universitas Mahasaraswati Mataram
Source Image: KFmap

Rekomendasi universitas terbaik di NTB berikutnya adalah Universitas Mahasaraswati Mataram. Di mana, kampus ini menyediakan beberapa program studi serta jurusan dengan bimbingan pengajar berkualitas.

Beberapa jurusan terbaik di Universitas Mahasaraswati Mataram NTB antara lain agroteknologi, akuntansi, farmasi, ilmu hukum, manajemen, sastra, biologi hingga teknik sipil. Adapun fasilitas untuk kegiatan ekstrakurikuler mencakup lapangan volly, basket, tembak serta pencinta alam.

Kisaran biaya kuliah di Universitas Mahasaraswati Mataram sebesar Rp7.000.000 hingga Rp15.000.000. Biaya tersebut sudah termasuk uang pendaftaran awal, pengembangan, SKS, BOP dan lain-lain.

11. Universitas Samawa

Universitas Samawa
Source Image: Wikipedia

Universitas Samawa merupakan perguruan tinggi pertama yang berdiri di pulau Sumbawa, belakangan ini masuk kedalam daftar peringkat kampus terbaik di NTB. Pasalnya, universitas tersebut memiliki program studi serta jurusan dengan pengajar berkualitas.

Program studi atau jurusan di Universitas Samawa antara lain agribisnis, agroteknologi, ekonomi pembangunan, administrasi negara, hukum hingga teknologi pendidikan. Program studinya meliputi jenjang D3, D1 hingga S2, walaupun tingkat pascasarjana baru ada agribisnis saja.

Sedangkan untuk biaya kuliah di Universitas Samawa NTB berkisar antara Rp6.000.000 hingga Rp11.500.000. Anggaran tersebut sudah termasuk uang pendaftaran awal, SKS, BOP, perlengkapan dan lain-lain.

12. Universitas 45 Mataram

Universitas 45 Mataram
Source Image: Google Maps

Rekomendasi universitas terbaik di NTB selanjutnya yakni Universitas 45 Mataram, sebab memiliki program studi berkualitas. Upatma memiliki program studi terbaik akreditasi B meliputi ilmu hukum, komunikasi, budidaya perairan hingga sumber daya perikanan.

Biaya kuliah di Universitas 45 Mataram berkisar antara Rp5.000.000 hingga Rp12.000.000. Besaran biaya tersebut sudah termasuk anggaran pendaftaran, SKS, pengembangan dan lain-lain.

13. Universitas Cordova

Universitas Cordova
Source Image: Google Maps

Rekomendasi universitas terbaik di NTB lainnya adalah Universitas Cordova, terletak di Menala, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat. Tercatat miliki beberapa jurusan berstatus akreditasi baik.

Jurusan Universitas Cordova meliputi program studi S1 ekonomi pembangunan, teknik sipil, industri, pertambangan, informatika, agribisnis, pemanfaatan sumber daya perikanan, biologi, bahasa Inggris hingga ilmu pemerintahan.

Biaya kuliah di Universitas Cordova berkisar dari Rp8.000.000 sampai Rp 17.000.000. Besaran tersebut, sudah termasuk anggaran pendaftaran, UKT, SKS, BOP, perlengkapan dan lain sebagainya.

14. STKIP Bima

STKIP Bima
Source Image: STKIPBima

STKIP Bima merupakan salah satu universitas terbaik di NTB, karena memiliki program studi berkualitas serta memiliki status akreditasi baik. Di samping itu, kegiatan belajar mengajar juga didampingi oleh dosen berpengalaman dalam bidangnya.

STKIP Bima memiliki berbagai jurusan dan program studi di antaranya bimbingan & konseling, pendidikan ekonomi, sosiologi, biologi, matematika, fisika serta kimia. Program yang dimiliki universitas tersebut rata-rata sudah terakreditasi.

Biaya kuliah STKIP Bima berkisar antara Rp4.500.000 sampai Rp7.000.000, adapun program bantuan keuangan siswa berprestasi berbentuk beasiswa. Beasiswa yang ditawarkan oleh universitas tersebut antara lain KIP Kuliah, Miskin Berprestasi(NTB Gemilang), Bantuan Tugas Akhir serta Bantuan Uang Kuliah Tunggal.

15. Universitas Bumigora

Universitas Bumigora
Source Image: Facebook

Rekomendasi universitas terbaik di NTB terakhir adalah Universitas Bumigora, letaknya di Jalan Ismail Marzuki Nomor 22, Cilinaya, Cakranegara, Nusa Tenggara Barat. Walaupun kampus ini memiliki nilai akreditasi C, tetapi program studinya didukung oleh dosen berpengalaman di bidangnya.

Fakultas dan program studi di Universitas Bumigora di antaranya teknik desain, kesehatan, ilmu sosial & humaniora, ekonomi. Program studi tersebut, memiliki jenjang berbeda-beda yakni D3 serta S1.

Kisaran biaya pendidikan di Universitas Bumigora di antara Rp5.000.000 sampai Rp10.000.000. Jumlah tersebut mencakup Uang Sumbangan Dana Pengembangan Pendidikan, SPP, biaya pengambilan SKS dan lain-lain.

Kesimpulan

Itulah beberapa rekomendasi universitas terbaik di NTB dengan pembahasan latar belakangan, jurusan dan biaya kuliah. Kesimpulannya, kampus terbaik di NTB lebih banyak swasta ketimbang negeri.

Bagikan:

Photo of author

Gunawan

Lulus S2 Bahasa Indonesia yang kini aktif mengajar sebagai dosen dan menulis berbagai informasi pendidikan serta profesi di website Nesaelearning.id.