Saat ini PT Epson telah membuka lowongan pekerjaan untuk umum serta persyaratan tidak cukup sulit. Maka dari itu, penting buat kamu mencari tahu cara melamar atau besaran gaji yang didapatkan.
Jika sedang mencari persyaratan PT Epson untuk semua posisi, mungkin artikel ini dapat membantu. Berikut beberapa persyaratan kualifikasi umum serta berkas yang harus dipersiapkan jika ingin mengajukan surat lamaran.
Daftar Isi
Persyaratan PT Epson
Bukan hanya persyaratan dokumen saja, tetapi kamu harus mengikuti kualifikasi umum jika ingin melamar di PT Epson. Berikut persyaratan kualifikasi di PT Epson.
- Pendidikan minimal SMA atau SMK.
- Tinggi minimal untuk pria 160 cm.
- Tinggi minimal untuk wanita 150 cm.
- Tidak cacat fisik.
- Usia minimal 23 tahun.
- Tindik maksimal 2 di telinga untuk wanita.
Ketika melamar di PT Epson, ada beberapa berkas yang harus dipersiapkan. Berikut ini adalah daftar berkas persyaratan PT Epson.
- CV
- Ijazah pendidikan terakhir
- Surat lamaran kerja
- Surat Keterangan Catatan Kepolisian
- Fotocopy KTP
- Surat keterangan sehat.
- Surat keterangan bebas narkoba.
- Sertifikat keahlian atau portofolio.
Gaji dan Fasilitas Kerja di PT Epson
Untuk gaji di PT Epson, bervariasi tergantung dari jabatannya. Contohnya untuk admin, gaji minimal setara dengan UMR daerah tersebut.
Sedangkan untuk jabatan lebih tinggi bisa mencapai 30 hingga 35 juta. Semakin tinggi posisinya, maka semakin tinggi juga tingkat kesulitan dalam tahap tes maupun persyaratan.
Misal, persyaratan PT Epson Cikarang untuk jabatan Senior Manager, dibutuhkan minimal pengalaman kerja. Biasanya batas minimal pengalaman untuk jabatan tersebut adalah 5 tahun.
Oleh sebab itu, kualitas CV akan sangat mempengaruhi besar gaji yang didapatkan. Semakin baik kualitas CV milik, semakin besar juga peluang yang dimiliki untuk dapat diterima di posisi atas.
Setelah diterima bekerja di PT Epson dengan menyerahkan persyaratan, ada beberapa fasilitas lain akan diterima. Fasilitas tersebut meliputi beberapa hal berikut ini.
- Gaji pokok
- Tunjangan
- Seragam
- Premi kehadiran
- Bonus
Cara Melamar di PT Epson
Jika sudah dipastikan persyaratan telah terpenuhi. Ada beberapa tahapan melamar pekerjaan di PT Epson bisa dilakukan. Berikut ini, tahapan melamar pekerjaan di PT Epson diketahui.
1. Buka Website atau Media Sosial Resmi
Biasanya informasi mengenai pembukaan lowongan pekerjaan dimuat pada website resmi milik perusahaan. Namun, tak jarang juga diposting pada media sosial resmi.
Oleh sebab itu, salah satu cara untuk melamar pekerjaan di PT Epson adalah dengan rajin mencari informasi. Cek website dan sosmed PT Epson secara berkala.
Namun, juga harus berhati-hati ketika menemukan informasi lowongan pekerjaan. Tak jarang informasi tersebut adalah informasi palsu atau penipuan.
Salah satu ciri loker penipuan adalah adanya biaya yang dibebankan kepada pelamar. Padahal, PT Epson tidak pernah memungut biaya apa pun bagi pelamar kerja.
2. Cek Posisi
Jika sudah, cek posisi apa yang sedang dibutuhkan di perusahaan. Biasanya, ada beberapa formasi yang dibutuhkan untuk 1 posisi jabatan.
Namun, ada juga posisi jabatan hanya membutuhkan 1 formasi saja. Umumnya, posisi jabatan ini memiliki tingkat tugas serta tanggung jawab jauh lebih tinggi. Tidak heran kalau persyaratan di PT Epson cukup lengkap.
Oleh sebab itu, sangat penting untuk membuat strategi ketika melamar kerja. Jika posisi diinginkan hanya ada 1 formasi saja, maka harus memiliki kualitas CV baik agar dapat bersaing.
Namun, bukan berarti jika posisi diinginkan membutuhkan banyak formasi maka tidak perlu CV menarik. Sebab, kualitas CV juga bisa mempengaruhi besar gaji diterima di perusahaan.
3. Siapkan Berkas
Jika sudah memastikan posisi apa yang akan dilamar, langkah selanjutnya adalah menyiapkan berkas. Berkas segera dipersiapkan ini meliputi persyaratan umum atau juga persyaratan khusus.
Apa itu berkas khusus? Berkas khusus adalah persyaratan khusus yang biasanya hanya ada di posisi tertentu.
Misal, pada posisi jabatan tertentu biasanya dibutuhkan portofolio atau sertifikat keahlian. Namun, portofolio atau sertifikat keahlian inj juga bisa digunakan bahkan ketika tidak diminta oleh perusahaan.
Tujuannya adalah untuk memperkuat CV. Portofolio atau sertifikat keahlian tersebut bisa menjadi bukti bahwa kamu memang memenuhi kualifikasi dibutuhkan.
4. Kirim Lamaran
Langkah terakhir harus dilakukan adalah mengirim berkas lamaran serta surat lamaran. Pengiriman berkas lamaran ini bisa dilakukan dengan cara berbeda.
Terkadang PT Epson akan meminta untuk berkas dibawa langsung saat walk-in interview. Namun, perusahaan ini lebih sering meminta pelamarnya untuk mengirim via e-mail resmi perusahaan.
Tips Mencari Informasi Lowongan Kerja di PT Epson
Setelah mengetahui cara melamar dan persyaratan PT Epson, ada beberapa informasi tambahan dapat membantu. Berikut ini adalah tips mencari informasi lowongan kerja di PT Epson.
1. Website Resmi
Informasi paling mudah untuk mendapatkan informasi lowongan pekerjaan di PT Epson dapat dilihat pada website resminya. Biasanya, PT Epson membuka lowongan untuk berbagai posisi yang selalu update secara berkala.
Oleh sebab itu, sebaiknya selalu cek informasi di website secara berkala. Biasanya, di website resmi itu juga tercantum persyaratan dan berkas yang diperlukan untuk tiap posisi.
2. Media Sosial Resmi
Selain di dalam website resmi, media sosial juga menjadi salah satu sumber informasi untuk mencari lowongan pekerjaan. Selain itu, bisa melihat lowongan pekerjaan PT Epson di Instagram, Facebook, dll.
Namun, kamu harus berhati-hati ketika melihat iklan atau informasi lowongan pekerjaan di media sosial. Perhatikan akun yang memposting berita tersebut apakah akun resmi atau bukan.
Jika bukan akun resmi, maka sebaiknya cek kembali informasi di laman resmi. Sebab, kini banyak sekali penipuan yang mengatasnamakan perusahaan besar untuk meraup keuntungan.
3. Kerabat
Jika memiliki kerabat yang bekerja di PT Epson, kamu juga bisa bertanya mengenai ketersediaan lowongan. Sebab, ada banyak posisi yang informasi penerimaannya hanya diketahui oleh orang dalam.
Oleh sebab itu, manfaatkan koneksi untuk memperoleh informasi. Beberapa perusahaan sering mengadakan rekrutmen secara tertutup dan terbatas yang jarang diketahui orang.
4. Program Magang
Tak hanya lowongan kerja umum saja, PT Epson juga sering membuka program magang. Melalui program magang, kamu berkesempatan untuk menjadi pegawai tetap di perusahaan.
Informasi seputar program magang ini bisa diperoleh di laman resmi milik PT Epson. Program magang ini umumnya hanya berlangsung kurang dari 1 tahun.
5. Agen Pekerja
Salah satu cara mudah untuk mendapatkan informasi pekerjaan adalah melalui agen pekerja. Dengan agen pekerja, kamu bisa mendapatkan informasi seputar lowongan pekerjaan di perusahaan besar
Kesimpulan
Jika ingin melamar di PT Epson, pastikan seluruh persyaratan harus terpenuhi. Siapkan berkas dengan lengkap dan kualitas CV sebaik mungkin. Apalagi tingkat persaingan masuk di perusahaan ini dapat dikatakan cukup tinggi sehingga persyaratan harus diperhatikan.
Bijaklah dalam mencari informasi seputar lowongan pekerjaan. Pastikan lowongan pekerjaan akan dilamar adalah lowongan asli dan bukan penipuan. Kamu dapat mengikuti persyaratan PT Epson yang sudah dipaparkan di atas. Simak dengan teliti persyaratan dan tipsnya agar tidak salah mengambil langkah.