Gaji Lulusan AKA Bogor Semua Jurusan 2024, dan Prospek Karir

Bayu Sudrajat

Gaji Lulusan AKA Bogor

Gaji Lulusan AKA Bogor – Politeknik Akademi Kimia Analisis bogor tercatat mampu mencetak lulusan guna mendukung serta mengembangkan industri di Indonesia. Namun, minimnya gambaran prospek kerja alumni perguruan tinggi tersebut membuat sebagian orang khawatir.

AKA Bogor menawarkan berbagai program studi dengan dua tingkatkan, yakni Diploma-III dan Diploma-IV. Di mana, masing-masing diyakini memiliki jenjang karir yang cerah ke depannya.

Sebagai kampus Negeri, Politeknik AKA Bogor ingin mewujudkan lulusan yang berkompetensi di bidang kimia analisis, berwawasan lingkungan, mampu berbahasa Inggris, dan memiliki keterampilan komputer. Lantas, berapa nominal upah yang diterima lulusan Akademi Kimia Analis Bogor saat ini?

Bagi yang ingin mengetahui seputar gelar, prospek karir, pengalaman alumni, dan gaji lulusan AKA Bogor terbaru. Langsung saja, simak informasinya dari pembahasan www.Nesaelearning.id di bawah ini.

Gelar Lulusan AKA Bogor

Gelar Lulusan AKA Bogor

Sebagai salah satu Politeknik Kementrian Perindustrian, AKA Bogor bertugas membentuk SDM ahli dalam bidang kimia analisis guna mengembangkan dan menyelenggarakan industri. Hal tersebut berkaitan dengan misi Indonesia sebagai negara industri maju di mana memerlukan tenaga kerja kimia analis cukup besar serta berkualitas.

Sasaran tingkat pendidikan Akademi Kimia Analis Bogor adalah kemampuan menganalisis secara mandiri, memiliki dasar keahlian manajerial, serta mengembangkan keahliannya. Adapun gelar lulusan AKA Bogor, meliputi:

Diploma III

Akademi Kimia Analis Bogor menawarkan berbagai program studi Diploma III yang mengacu pada standar Kualifikasi Kerja Nasional Indonesia. Program pendidikan Diploma III, mencakup Analis Kimia, Pengolahan Limbah Industri, serta Penjaminan Mutu Industri Pangan.

Lulusan Diploma III Politenik Akademi Kimia Analis Bogor berhak mempunyai gelar Ahli Madya Sains (A.Md.Si). Guna mencapai gelar tersebut, mahasiswa perlu menempuh masa studi perkuliahan selama 3 tahun atau 6 semester dengan beban 112 SKS.

Diploma IV

Selain Diploma III, adapun program studi Diploma IV yang dapat dipilih oleh mahasiswa. Di mana, jurusan hanya terdiri satu saja, yakni Nanoteknologi Pangan D-IV.

Lulusan Diploma IV Politeknik Akademi Kimia Analis Bogor berhak menyandang gelar Sarjana Terapa Nanoteknologi Pangan (S. Tr. N. P). Gelar pada jurusan tersebut bisa didapatkan oleh mahasiswa yang berhasil menjalani pendidikan selama 4 tahun dan 144 SKS.

Gaji Lulusan AKA Bogor Terbaru

Gaji Lulusan AKA Bogor Terbaru

Sejak tahun 1981, AKA Bogor dinyatakan sebagai perguruan tinggi yang menyelenggarakan serta mendidik mahasiswa untuk bersaingan secara profesional di bidangnya nanti. Di sisi lain, semakin berkembangnya pendidikan di Indonesia, Politeknik ini juga memberikan beberapa panduan terhadap pelatihan maupun penelitian bagi peserta didik.

Oleh karena itu, tak heran AKA Bogor berhasil mencetak alumnus yang mampu bersaing di bidangnya masing-masing. Dengan kata lain, gaji prospek kerja setiap lulusan cukup besar dan menjanjikan.

Lantas, berapa gaji alumni Akademi Kimia Analis Bogor? Supaya menjadi informasi semua pihak, berikut adalah gaji lulusan AKA Bogor secara umum:

  • Analis Kimia: Rp 4.300.000 hingga Rp 7.500.000 per bulan.
  • Pengolahan Limbah Industri: Rp 3.000.000 sampai Rp 10.000.000 per bulan.
  • Penjamin Mutu Industri Pangan: Rp 3.000.000 sampai Rp 10.000.000 per bulan.
  • Nanoteknologi Pangan: Rp 4.500.000 sampai Rp 10.000.0000 per bulan

Nominal gaji tersebut hanya sebagai gambaran saja, di mana setiap program studi nantinya dapat memilih berbagai prospek karir. Di sisi lain, setiap pekerjaan juga terdapat jabatannya masing-masing, dengan kata lain besarnya gaji juga bergantung pada tingkatan posisi kerja.

Baca juga: Gaji Karyawan AHM Lulusan SMK Terbaru 2024

Prospek Karir Lulusan AKA Bogor

Prospek Karir Lulusan AKA Bogor

Prospek karir lulusan AKA Bogor bervariasi, lantaran bergantung pada program dan tingkat studi yang dipilih oleh mahasiswa. Hal ini juga erat kaitannya dengan kualifikasi lowongan kerja di suatu perusahaan nantinya.

Lantas, apa saja prospek karir alumni Akademi Kimia Analis Bogor? Sebagai gambaran, berikut adalah berbagai prospek karir lulusan AKA Bogor sesuai jurusan:

Analis Kimia

Analis Kimia cocok kerja di perusahaan makanan & minuman, laboratorium kesehatan, industri farmasi, dan masih banyak lagi. Nantinya alumnus bisa berprofesi menjadi Quality Control, Peneliti, Analis maupun Tenaga Pendidik.

Pengolahan Limbah Industri

Prospek kerja jurusan Pengolahan Limbah Industri AKA Bogor cukup luas, lantaran sekarang banyak perusahaan membutuhkan tenaga kerja di bidang ini. Lulusan Pengolahan Limbah Industri nantinya bisa bekerja di sektor perusahaan konsultasi lingkungan, industri kimia, pengolahan limbah, perusahaan teknologi lingkungan, peneliti, wirausahawan, serta pendidikan.

Penjamin Mutu Industri Pangan

Berbekal pengetahuan bahan, pengolahan, metode analis, manajemen keamanan, pengendalian mutu, dan manajemen halal pangan. Penjamin Mutu Industri Pangan cocok untuk berkarir, sebagai analis kima, analis fisik pangan, analis organoleptik pangan, analis mikrobiologi pangan, supervisor pengawasan mutu, staff inspektor industri, staff auditor keamanan, staff quality control, staff quality assurance, serta pengawas dokumen sistem mutu industri.

Nanoteknologi Pangan

Adanya ilmu pengolahan, nanomaterial keamanan & penjaminan mutu, dan nanomaterial kemasan pangan. Nanoteknologi Pangan cocok bekerja di berbagai industri mulai dari kemasan pangan, suplemen nanoherbal, pengolahan pangan, serta pengembang sensor.

Pengalaman Alumni AKA Bogor

Pengalaman Alumni AKA Bogor

Beragam cerita pengalaman alumni AKA Bogor bisa menjadi gambaran Anda ketika akan kuliah di perguruan tinggi ini. Di mana beberapa alumni mengatakan bahwa, jika tidak ingin tersepak oleh kerasnya kehidupan di Akademi Kimia Bogor, maka nantinya mahasiswa harus gesit dan tangguh.

Berbagai rintangan seperti laporan menggunung setiap harinya, kegiatan praktikum penuh tekanan, jadwal mata kuliah pada, hingga ujian tulis ataupun praktikum. Namun, setiap jerih payah akan terbayar nantinya, terbukti dengan lulusan AKA Bogor suda banyak yang berkecimpung di dunia industri, pendidikan, hingga wirausaha.

Jadi, perihal gaji lulusan AKA Bogor nantinya Anda tidak perlu dikhawatirkan apabila sudah mengemban ilmu yang diajarkan oleh para dosen. Hal ini berkaitan dengan persaingan serta kualifikasi lowongan kerja di perusahaan Indonesia.

Kesimpulan

Itulah pembahasan mengenai gelar, prospek karir, pengalaman alumni, dan gaji lulusan AKA Bogor terbaru. Kesimpulannya, gaji lulusan AKA Bogor bervariasi, lantaran prospek karir setiap studi program sangat beragam.

Perlu diingat, data gaji di atas hanya sebagai gambaran saja karena bisa juga berubah sewaktu-waktu. Perubahan diberlakukan berkaitan dengan nilai UMK wilayah dan pertimbangan lainnya.

Mungkin itu saja ulasan dari www.Nesaelearning.id apabila ada salah penulisan ataupun informasi silakan kirim komentar di bawah. Semoga dengan adanya pembahasan gaji lulusan AKA Bogor dari kami, bisa menjawab pertanyaan sebagian orang yang ragu kuliah di Politeknik tersebut.

Bagikan:

Photo of author

Bayu Sudrajat

Saya memiliki pengetahuan dan pengalaman yang luas di bidang pendidikan dan seputar informasi profesi. Sampai saat ini masih aktif sebagai penulis di Nesaelearning.id.